Halaman

Assalammu'alaikum, ya Akhi ...(^___^)

Mencintai karena Allah " Uhibbuki fillah "

Senin, 12 Maret 2012

Ikhtiar

Ya, yang sedang aku lakukan saat ini adalah sebuah ikhtiar,...
Selalu ikhtiar..
Sewaktu mengerjakan skripsi saja aku ikhtiar,...
Semua memang harus dilalui dengan ikhtiar,...

Mengingat pesan penuh "Ibu keduaku" atau bude ku,..
Jangan berputus asa atas kondisi apapun karena Allah sudah memberikan jalan yang terbaik bagi ummatnya yang selalu berdoa, berikhtiar, bertawakal, ....
Akan kuingat selalu kata-kata itu,...

Kesabaran kita selalu diuji untuk meningkatkan drajat kita di mata Allah.
Ketabahan kita diuji untuk mengetahui tingkat keimanan ini.
Kita jalani saja hidup ini,..
Dan biarkanlah Allah yang meluruskan skenarionya.

Ku tuliskan cita dan harapan ku di tahun ini
Ku tuliskan skenario...
Tapi biarkanlah Allah yang menghapus "Sesuatu rencana yang tidak tepat bagiku tapi tepat bagi Allah,..."
"Karena sesuatu yang disukai Allah tentu akan baik bagimu tetapi sesuatu yang kamu sukai belum tentu baik bagimu dan Agamamu."

Manusia bisa berncana tapi biarlah Allah yang menilai segala-Nya.
Jikalau dipermudah dalam mencari pekerjaan, maka disyukuri.
Tapi jika dibalik, maka berfikir positif saja terhadap rencana2 Allah.

Jikalau dipermudah oleh Allah dalam menemukan jodoh ditahun ini??
Maka syukurilah tapi jikalau tidak janganlah bersedih karena Allah telah menyiapkan yang terbaik bagi manusia2 yang bersabar,..:)

Tidak ada komentar: